Pandemi pun tak mampu menghentikan prestasi yang deras mengalir. Ajang KSN-P (Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi) yang dilaksanakan pada 3-8 Agustus 2020 menjadi lonjakan besar bagi SMA N 1 Sukawati. Siswa dari kelas XII, I Made Swastika Nata Negara, berhasil menyabet juara di KSN-P sekaligus akan mewakili Bali dalam KSN (Kompetisi Sains Nasional) yang akan diadakan bulan Oktober nanti.
“Kendala nggak terlalu banyak, sih. Mungkin karena bidangku informatika, 'kan memang pakai komputer gitu. Mungkin agak sedih aja, sih, kalau daring kurang dapat feel lombanya sama ga dapat jalan-jalan,” ungkap Swastika pada (11/09).
Kendati begitu, Swastika sangat senang karena dapat mempelajari banyak hal baru, apalagi ia belum lama belajar informatika. Ia juga sangat berharap agar KSN nantinya dapat berjalan lancar dan bisa mendapatkan hasil yang terbaik.
“Biar semua bisa semangat untuk terus mengembangkan diri, entah apapun itu yang mau dikejar terus biar semua bisa memanfaatkan waktu SMA secara positif, deh. Soalnya SMA itu kesempatannya banyak tapi waktunya singkat dan semoga tahun depan peminat informatika lebih banyak,” tutupnya. (Diah Candra)
Maju ke KSN, Begini Harapan Swastika
berita 12/09/2020
Galeri Foto
Kepala Sekolah
Profil
Agenda
Suksma Podcast
- Pentingnya Menguasai Skill di Era Milenial - Episode 08
- Inovasi Bisnis di Tengah Pandemi - Episode 07
- Proses Pendewasaan Diri Yang Didampingi Oleh Rasa Insecure Dan Overthinking - Episode 6
- Serba Serbi Sekolah Online - Episode 5
- Here's a helpful guide for you to using suksmafess on Twitter - Episode 4
- Ngobrolin Kebudayaan Dan Karya Anak Bangsa Bersama Kpoper - Episode 3
- New Normal - Episode 2
- Covid 19 - Episode 1
**Gunakan browser terbaru.