Phone: +62 361 299628

Alamat: Jalan Lettu Wayan Sutha II, Sukawati Gianyar Bali 80582

E-mail: info@sma1-sukawati.sch.id

Pradiva Kembali Raih Prestasi di Bidang Kebumian!

Pradiva Kembali Raih Prestasi di Bidang Kebumian!

berita 11/04/2022

Suksma Journey – Tak henti-henti mencetak prestasi, siswa SMA Negeri 1 Sukawati ini kembali hiasi berita Suksma. Made Pradiva Wibawa Ananda atau yang kerap disapa Pradiva ini, sukses meraih medali perak dalam olimpiade di bidang kebumian pada event perlombaan “Kompetisi Akbar Colledge,” yang diselenggarakan oleh akun Instagram resmi @colledge.id. Tujuan diadakan kompetisi olimpiade ini, guna memantapkan persiapan siswa/i Indonesia untuk mengikuti KSK (Kompetisi Sains Kabupaten) 2022.

Perlombaan ini sendiri bersifat umum dan diikuti oleh ribuan siswa/i di seluruh Indonesia, yang terbagi kedalam jenjang-jenjang yang berbeda yaitu: SD, SMP, dan SMA/Sederajat. Perlombaan ini diawali dengan pendaftaran pada bulan Maret lalu, tepat pada Senin (11/03) hingga Kamis (24/03). Dilanjutkan dengan pengerjaan soal secara online pada Sabtu (26/03). Terakhir, pengumuman hasil pada Senin (28/03).

“Kesan saya tentunya senang dan bahagia bisa meraih mendali perak di ajang perlombaan ini,” tutur Pradiva. Selain itu, Pradiva mengutarakan bahwa pada perlombaan kali ini tidak mengalami kendala, mengingat ini bukan kali pertama ia mengikuti lomba seperti ini. Variasi dari soal, salah satu hal yang paling ia alami di lomba kali ini.

“Semoga semakin banyak prestasi yang bisa diukir oleh siswa/i Suksma dan tetap semangat pantang menyerah karena apa yang kita tanam hari ini pasti akan kita tuai hasilnya suatu saat nanti," pesannya. (sws)

Galeri Foto

Kepala Sekolah

Kepala Sekolah

I Wayan Widia,S.Pd.,M.Pd

Kepala Sekolah

Profil

  • I Made Darma, S.Pd., M.Si.

    I Made Darma, S.Pd., M.Si.

    Wakil Kepala Sekolah Kurikulum

  • I Ketut Astawa, S.Pd.

    I Ketut Astawa, S.Pd.

    Wakil Kepala Sekolah Kesiswaan

  • Putu Suhartana, S.Pd.

    Putu Suhartana, S.Pd.

    Wakil Kepala Sekolah Sarpras

  • Ni Kadek Ari Widyastuti, S.S

    Ni Kadek Ari Widyastuti, S.S

    Wakil Kepala Sekolah Humas

  • Dra. Ni Wayan Armini

    Dra. Ni Wayan Armini

    Analis Sumber Daya Manusia

Agenda

Follow Kami :